PURUK CAHU – Kegiatan Bimbingan Teknis (Bimtek) Pengembangan Inovasi Pendidikan Digital Hebat kerja sama Pemerintah Kabupaten Murung Raya dengan Universitas Lambung Mangkurat (UNLAM) yang berlangsung sejak 21–23 Agustus 2025 resmi ditutup pada Sabtu (23/8/2025) di Aula Hotel Grand Qinn Banjarbaru, Kalimantan Selatan.
Bimtek ini diikuti sebanyak 442 peserta yang terdiri dari guru, kepala sekolah, dan tenaga pendidik dari seluruh wilayah Kabupaten Murung Raya. Selama tiga hari, peserta mendapatkan pembekalan terkait penguatan kompetensi digital, strategi pembelajaran berbasis teknologi, serta pengembangan inovasi pendidikan di era digital.
Sekretaris Daerah Kabupaten Murung Raya, Sarwo Mintarjo, secara resmi menutup rangkaian kegiatan tersebut. Dalam sambutannya, ia menyampaikan apresiasi kepada seluruh peserta yang telah mengikuti Bimtek dengan penuh semangat.
“Melalui kegiatan ini, kita berharap para pendidik di Murung Raya semakin siap menghadapi tantangan pendidikan digital. Inovasi yang lahir dari bapak ibu sekalian akan menjadi modal penting dalam meningkatkan kualitas pendidikan di daerah kita,” ungkap Sekda.
Sarwo Mintarjo juga menegaskan bahwa Pemerintah Kabupaten Murung Raya berkomitmen mendukung peningkatan kualitas sumber daya manusia, khususnya di sektor pendidikan. “Penguasaan teknologi bukan lagi pilihan, melainkan kebutuhan. Oleh karena itu, guru dan tenaga pendidik harus terus beradaptasi dengan perkembangan zaman,” tambahnya.(Mus)
Posted in Murung Raya, Pemerintah